Foto: Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa saat menyalurkan bantuan PKH dan pangan di Balai Kota Yogyakarta, Rabu (15/11). Jakarta - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa memastikan bahwa bantuan sosial (bansos) pangan baik Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) maupun beras sejahtera (Rastra) akan diterima pada tanggal 25 setiap bulannya. "Kita ingin memastikan per 25 setiap bulan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima bansos pangan," katanya di Jakarta, Kamis (4/1). Bansos pangan saat ini menjangkau 15,6 juta KPM, dan menurut dia, pada 2017 telah dimulai BPNT yang menjangkau 1,28 juta KPM. Khofifah menyatakan, perluasan BPNT menjadi 10 juta penerima terbagi dalam lima tahap, yakni Januari sebanyak 1,2 juta penerima BPNT dan 14,2 juta KPM bansos rastra. Kemudian, dikemukakannya, perluasan tahap satu sebanyak 3,9 juta penerima BPNT dan 11,5 KPM bansos rastra, perluasan tahap kedua sebanyak 7,2 juta KPM BPNT dan 8,2 juta KPM bansos rastra. Perluasan tahap ketiga, dinyatakannya, menjangkau 9,1 juta KPM BPNT dan 6,3 juta KPM bansos rastra, serta tahap keempat menjangkau 10,08 juta KPm BPNT dan 5,4 juta KPM bansos rastra. Setiap bulan KPM akan menerima Rp110.000 yang dapat ditukarkan beras dan telur. Di tahap awal, ia menambahkan, perluasan BPNT dilaksanakan di 29 Kabupaten/Kota. Saat ini sudah berjalan di 44 kota. Dengan sasaran sebanyak 2.660.989 KPM. Targetnya pada Oktober 2018 mampu mencapai 10 juta KPM. BACA JUGA : Kementerian PUPR Selesaikan Pembangunan Bengkel Politeknik Negeri Madura dan Stadion Gelora Bangkalan Perbaikan Jembatan Ngaglik Rampung Lebih Cepat, Sore Ini Kembali Dibuka Kementerian PUPR Tegaskan Tidak Pernah Tandatangani Pemberian Dana Hibah Penanganan 14 Jalan di Blitar Selesai Januari 2023, Penataan Cagar Budaya Benteng Pendem Ngawi Dorong Pariwisata di Jawa Timur Preservasi Jalan Lintas Timur Sumatera Skema KPBU Tingkatkan Kenyamanan dan Keselamatan Jalur Mudik Palembang - Jambi Please enable JavaScript to view the comments powered by Disqus.