Foto: Penyuntikan Vaksin Covid-19 Jakarta-Penularan kasus Covid-19 belakangan ini terus mengalami peningkatan. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan seluruh jajaran untuk menggelar vaksinasi presisi memfasiliasi masyarakat untuk mendapatkan suntikan vaksin dari virus mematikan itu. Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis, secara sigap langsung melaksanakan perintah tersebut dengan menyediakan Gerai Vaksin Presisi yang tersebar di empat lokasi. "Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Polsek Kawasan Muara Baru, Polsek Kawasan Kali Baru dan Polsek Kawasan Sunda Kelapa. Dan juga ada Gerai Vaksin di Kampung Tangguh Jaya RW 22, Kelurahan Muara Angke dan Rusun Kampung Tangguh Jaya RW 020," kata Putu. Gerai Vaksin Presisi ini lanjut Putu berlaku untuk semua masyarakat, tapa syarat KTP dan domisili. Vaksianasi tersebut mengsrahkan belasan tenaga kesehatan dan puluhan aparat pendukung. "Polres Pelabuhan Tanjung Priok mengerahkan belasan tenaga kesehatan dan puluhan aparat pendukung untuk melakukan vaksinasi terhadap masyarakat," katanya. Vaksinasi massal dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid- Polres Pelabuhan Tanjung Priok juga melakukan penyemprotan disinfektan, dengan menggunakan dua mobil. "Terutama di wilayah yang memiliki kepadatan penduduk yang tinggi dan memperkuat kegiatan 5M dan akselerasi 3T. Hal ini menjadi hadiah Polri untuk Masyarakat dalam mewujudkan Herd Imunity dirangkain Hari Bhayangkara yang ke-75," tutup Putu. BACA JUGA : Satlantas Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas dan Tidak Parkir Sembarangan PT Elnusa Petrofin Gelar 640 Kegiatan CSR Sepanjang Tahun 2021 Ganjar Penghargaan Bagi Pejuang Vaksinasi Di Kabupaten Bekasi Berikan Penghargaan Pada Personil Berprestasi Ganjil Genap di Jakarta Dibagi Dua Sesi Please enable JavaScript to view the comments powered by Disqus.