Endang Bagikan 5 ribu Paket Sembako di Boyolali

Endang Srikarti Handayani Foto: Endang Srikarti Handayani dan General Manager AP I Bandara Adi Soemarmo, Abdullah Usman

 

Boyolali - Endang Srikarti Handayani, Anggota Fraksi Golkar DPR RI membagikan 5 ribu paket sembako lewat pasar murah di tiga desa di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Ketiga desa itu yakni di Desa Sawit, Kecamatan Gantiwarno; Desa Kadilanggon, Kecamatan Wedi; dan Desa Padas, Kecamtan Karanganom.  

Paket sembako tersebut berisi beras 5 kilogram, minyak goreng 2 liter, dan gula pasir 1 kg. Selain itu, ada juga biskuit yang meramaikan isi paket tersebut.

Ia mengatakan, pembagian paket sembako lewat pasar murah ini semata untuk membantu meringankan beban warga. Masyarakat hanya membayar sebesar Rp40 ribu setelah dipotong 50 persen dari harga sebenarnya.

“Saya tidak ingin masyarakat menjadi kaum dhuafa, tetapi saya menginginkan masyarakat yang mandiri,” ujar Wanita dari Dapil Jateng V (Boyolali, Klaten, Sumohardjo, dan Kota Solo) ini pada Kamis (15/12).

Sedangkan uang hasil penjualan paket sembako ini tetap akan dikembalikan kepada warga dalam bentuk bantuan kepada masyarakat. “Uang sebesar Rp40 ribu ini bisa digunakan untuk membantu membangun Masjid, jalan pedesaan, pos jaga lingkungan dan lainnya,” katanya.

Pembagian paket sembako di tiga desa ini merupakan hasil kerjasama dengan beberapa BUMN yakni Bank Mandiri, Bank BRI, dan PLN. “Saya memediasi pembagian paket sembako ini dari BUMN kepada masyarakat,” tutupnya.

   
BACA JUGA :